Cara mudah Memperjelas Foto Blur di android dan IOS

Taupintar - Secara gamblang, gambar atau foto blur maksudnya adalah gambar yang kurang tajam. Kabur. Tidak jelas. Objek terlihat samar. Dalam dunia Fotografi, blur artinya objek gambar tidak fokus, yang terjadi karena pengaturan tertentu, atau karena jarak pengambilan objek yang tidak tepat. Tapi secara teknis, gambar blur maksudnya gambar yang kerapatan pixels yang membentuknya rendah. Atau istilah lain resolusinya rendah.

Jadi definisi mana yang paling tepat untuk digunakan? Bagi awam, memaknai blur jika ditinjau dari sisi penampakan visual sebuah gambar atau foto. Artinya berdasarkan apa yang tampak oleh mata. Lalu secara fotografis, blur ditinjau dari sisi ketepatan pengambilan gambar saat memotret sebuah objek. Sedang dalam dunia teknis, blur ditinjau dari satuan virtual (pixels) yang membentuk sebuah gambar.

Cara, Memperjelas Foto, Foto Blur

Cara Memperjelas Foto Blur dengan Remini

Aplikasi yang digunakan untuk mempejelas foto kali ini adalah menggunakan Remini, Remini adalah aplikasi peningkatan foto real-time online. Sepenuhnya memanfaatkan teknologi generatif AI mutakhir, Remini menghadirkan teknologi peningkat gambar dan produksi restorasi film profesional untuk kehidupan kita sehari-hari.

Sejak Remini diluncurkan pada awal 2019, lebih dari 10 juta foto - resolusi rendah, kabur, terkompresi dan rusak - telah ditingkatkan.

Fitur luar biasa Remini

  • Tingkatkan foto lama dan foto berkualitas rendah ke definisi tinggi
  • Tingkatkan foto yang diambil dengan kamera lama atau telepon seluler agar disukai dengan kamera atau telepon seluler terkini.
  • Memperbaiki foto buram menjadi jelas.

Cara Memperjelas Foto Blur

Langkah pertama yaitu silahkan download aplikasi Remini di App Store atau Play Store, silahkan install. Setelah di install buka aplikasi Remini.

Cara, Memperjelas Foto, Foto Blur

Pilih Menu Enchance Photo, lalu pilih lokasi foto atau juga bisa mengambil foto dengan memotretnya langsung.

Cara, Memperjelas Foto, Foto Blur

Pilih Foto dan tekan tombol ceklis berwarna biru.

Cara, Memperjelas Foto, Foto Blur

Tungu proses creating task selesai, setelah proses selesai maka akan muncul hasil foto yang tadinya blur menjadi jelas. Silahkan simpan foto tersebut.

Sekian Artikel tentang Cara mudah Memperjelas Foto Blur semoga bermanfaat dan menyelesaikan masalah.

Baca Juga :

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar dengan bijak dan sesuai dengan topik artikel.
Gunakan tombol balas dibawah komentar terkait jika ingin membalas komentar agar komunikasi lebih terstruktur.
Klik untuk melihat kode :) :( :s :D :-D ^:D ^o^ 7:( :Q :p T_T @-@ :-a :W *fck* :ngakak |o| :goodluck :smile